Daisypath - Personal pictureDaisypath Anniversary tickers

Wednesday 8 January 2014

Review Disk Diag: Bersihkan Mac Dari File Yang Tidak Perlu

Review Disk Diag: Bersihkan Mac Dari File Yang Tidak Perlu
Kamu memakai MacBook Air yang paling murah? Seringkali mengalami dilema storage yang menipis? OS X seperti sistem operasi lainnya menyimpan file yang sebenarnya aman dihapus tapi tersembunyi dari pengguna awam. Gunakan Disk Diag untuk mencari file-file tersebut dan ambil ulang storage kosong di Mac kamu.
Disk Diag merupakan aplikasi kecil yang mampu memindai lokasi-lokasi yang dapat memenuhi hard disk Mac kamu. Memang Disk Diag tidak sekuat CleanMyMac 2 yang sangat kami sukai. Setidaknya dengan Disk Diag kamu dapat menghapus file-file yang sudah tidak kamu butuhkan tanpa perlu takut merusak sistem.
Disk Diag akan menghitung jumlah total pembebasan storage dibagian atas. Lokasi yang dipindai oleh Disk Diag adalah: Download, Caches, Mail download, Logs, Browser Data dan Trash. Semuanya yang berada di dalam folder Home pengguna, apabila dihapus tidak akan mempengaruhi sistem. Lokasi-lokasi yang dipindai oleh Disk Diag merupakan lokasi yang seringkali dilupakan untuk dibersihkan.
Apabila kamu memakai aplikasi email selain Apple Mail, Disk Diag tidak akan mendeteksinya. Itulah salah satu kelemahannya. Tapi untungnya, Disk Diag dapat mendukung pembersihan data browser Safari, Chrome dan Firefox.
Bagi kamu yang mencari aplikasi sederhana untuk mendapatkan kembali storage, Disk Diag dapat menjadi aplikasi pertama yang kamu pakai sementara sebelum berpindah ke aplikasi yang lebih kuat seperti CleanMyMac 2.

No comments:

Post a Comment

Plurk

Follow

Total Pageviews